Pengertian CSS (Pendahuluan)

css


hello gan kali ini kita akan membahas tentang CSS dan kegunaan nya sebelum memulai pembhasan nya alangkah lebih baiknya kita cari tau terlebih dahulu apa itu CSS. tapi selalu ingat bahwah teman-teman harus paham terlebih dahulu mengenai dasar-dasar HTML.

CSS merupakan singkatan dari Cascading Style Sheets. Berisi rangkaian instruksi yang menentukan bagiamana suatu text akan tertampil di halaman web. Perancangan desain text dapat dilakukan dengan mendefinisikan fonts (huruf) , colors (warna), margins (ukuran), latar belakang (background), ukuran font (font sizes) dan lain-lain. Elemen-elemen seperti colors (warna) , fonts (huruf), sizes (ukuran) dan spacing (jarak) disebut juga “styles”. Cascading Style Sheets juga bisa berarti meletakkan styles yang berbeda pada layers (lapisan) yang berbeda. CSS terdiri dari style sheet yang memberitahukan browser bagaimana suatu dokumen akan disajikan.  Fitur-fitur baru pada halaman web lama dapat ditambahkan dengan bantuan style sheet.  Saat menggunakan CSS, Anda tidak perlu menulis font, color atau size pada setiap paragraf, atau pada setiap dokumen. Setelah Anda membuat sebuah style sheet, Anda dapat menyimpan kode tersebut sekali saja dan dapat kembali menggunakannya bila diperlukan, dengan CSS juga teman-teman lebih mudah menghemat pekerjaan dan lebih gampang mengatur style dari setiap elemen-elemen yang ada di HTML.

Keuntungan menggunakan CSS


Menghemat waktu : Anda bisa membuat CSS kemudian anda bisa menggunakannya lagi untuk halaman-halaman web yang lain.
Halaman di akses lebih cepat : Ketika anda membuat CSS artinya anda bisa membuatnya untuk mengatur style/gaya tag-tag di dalam dokumen seluruhnya, hal ini berarti hanya sedikit kode yang dibutuhkan. Sedikit kode = lebih cepat aksesnya.
Mudah dimodifikasi : Untuk membuat perubahan global anda cukup mengganti di satu tempat maka akan mempengaruhi semua dokumen HTML.
Superior di banding HTML : CSS memiliki pilihan yang lebih luas dibandingkan dengan atribut HTML.
Standard Global : Saat ini atribut-atribut dalam HTML telah diperkecil fungsinya dan penggunaan CSS sangat di anjurkan.

Comments

Popular Posts